25 Atlet GASMI Cabang Ponorogo Raih Juara Kejuaraan Pencak Silat PSC 2024, Berikut Perolehannya...

 

GASMI Cabang Ponorogo
(Kejuaraan Pencak Silat Purwantoro Student Championship (PSC) 1 2024)

PONOROGOgasmicabangponorogo.blogspot.com - Kejuaraan Pencak Silat Purwantoro Student Championship (PSC) 1 digelar di Gedung Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kecamatan Purwantoro, Kabupaten Wonogiri, pada pada Sabtu - Ahad, 24 -25 Agustus 2024.

Kejuaraan Pencak Silat tersebut diikuti lebih kurang 480 atlet dari perguruan yang tergabung dalam Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI).

Adapun pesertanya diikuti dari Jawa Tengah dan Jawa Timur, seperti Kabupaten Ponorogo, Pacitan, Madiun, dan daerah sekitarnya.

Sementara itu, dikesempatan lain, Ketua GASMI Cabang Ponorogo, M. Taufan Ludfi, S.Pd.I, menyampaikan selamat kepada atlet yang telah bertanding dalam ajang PSC 1 tahun 2024.

"Hal ini kita harapkan dapat melahirkan bibit atlet, baik usia dini, pra remaja, dan remaja. Sehingga pembinaan para atlet membawa hasil terbaik, yang nantinya dapat menjadi atlet yang membawa nama baik perguruan," ucap Gus Ludfi.

Berikut adalah nama - nama atlet GASMI Cabang Ponorogo Yang Ikut Dalam Kejuaraan Pencak Silat PSC 1 2024:

1. Abel Valonia Gavaputri, Juara 1 kelas C putri usia dini 1, kontingen dari MI Ma'arif Purwantoro

2. Luthfi Sifa Nurul Rosidah, Juara 1 kelas A putri usia dini 1, kontingen dari MI Ma'arif Purwantoro

3. Agita Salma Eka, Juara 1 kelas A putri usia dini 1, kontingen dari MI Ma'arif Purwantoro

4. Sabrina Lailatul Istiqomah, Juara 2 kelas B putri usia dini 2, kontingen dari MI Ma'arif Purwantoro

5. Rizky Dwi Pangestu, Juara 1 kelas A putra usia dini 2, kontingen dari MI Ma'arif Purwantoro

6. Muhammad Ghani Al-Habib, Juara 3 kelas A putra usia dini 2, kontingen dari MI Ma'arif Purwantoro

7. Fernanda Rian Ramadhan, Juara 1 kelas B putra usia dini 2, kontingen dari MI Ma'arif Purwantoro

8. Abidzar Oktarifano, Juara 3 kelas C putra usia dini 2 kontingen dari MI Ma'arif Purwantoro

9. Zyan Afdhul lathif, Juara 1 tanding usia dini 2 kelas A dan Juara 1 Seni tunggal tangan kosong usia dini, kontingen dari SD 1 Kepyar

10. Alisa Dira Bayu Ardi, Juara 1 kelas F usia dini, kontingen dari SD 1 Kepyar

11. Cantika, Juara 2 usia dini kelas B

12.  Risya Umayah, Juara 1 tanding kelas B remaja dan Juara 2 seni tunggal full remaja, kontingen dari SMAN 1 Purwantoro

13. Inez Ristya Sari, Juara 2 seni  tunggal tangan kosong pra remaja, kontingen dari SMP N 4 Purwantoro

14. Dinda Putri Rengganis, Juara 1 kelas A remaja, kontingen dari SMA N 1 Slogohimo

15. Anggun Violita, Juara 3 kelas F pra remaja, kontingen dari SMPN 1 Purwantoro

16. Calista Alda, Juara 1 Seni tunggal tangan kosong pra remaja, kontingen dari MTs N 1 Purwantoro

17. Laras, Juara 1 tanding pra remaja kelas I, kontingen dari MTs N 1 Purwantoro

18. Salsabila Dini, Juara 3 tanding remaja kelas C, kontingen dari SMK N 1 Kismantoro

19. Linda Agustina, Juara 2 kelas A remaja putri, kontingen dari Trisula Timur Kecamatan Jambon, Ponorogo

20. Putri Septiyaning Rahmadany, Juara 3 kelas remaja putri, kontingen dari Trisula Timur Kecamatan Jambon, Ponorogo

21. M. Fakhri Muzzaki, Juara 3 kelas A dini, kontingen dari Trisula Timur Kecamatan Jambon, Ponorogo

22. Rian Viki, Juara 2 kelas B dini, kontingen dari Trisula Timur Kecamatan Jambon, Ponorogo

23. Wahyu Dewi Nabila, Juara 2 kelas F putri pra remaja, kontingen dari Trisula Timur Kecamatan Jambon, Ponorogo

24. Maryana Salsabillah, Juara 1 kelas C putri pra remaja, kontingen dari Trisula Timur Kecamatan Jambon, Ponorogo

25. Khoirotur Rohmaniah, Juara 3 Seni tunggal full remaja, kontingen dari GASMI Rayon Sawoo.

Sebagai informasi, perolehan mendali dalam ajang kejuaraan Pencak Silat PSC 1 dari atlet GASMI yang menginduk di sekretariat GASMI Cabang Ponorogo yang berasal dari wilayah Wonogiri dan Ponorogo, sebanyak 14 emas, 7 perak, dan 6 perunggu.***


Oleh: Dewan Pimpinan Cabang (DPC) GASMI Ponorogo bidang Media 

Komentar

PAGAR NUSA GASMI CABANG PONOROGO

PAGAR NUSA GASMI CABANG PONOROGO

DARI "GASMA" HINGGA "GASMI" | Sepenggal Sejarah Masuknya GASMI di Kabupaten Ponorogo

DIDIRIKAN SANTRI PANGERAN DIPONEGORO 1850-AN SILAM